Jumat, 24 Agustus 2012

WISATA VULCANO TOUR/LAVA TOUR MERAPI


KONTAK PERSON : Basecamp : (0274) 7198986 (08.00-16.00)
Sdr. Mesran :  082 138 214 228
Sdr. Fitriady :  085 228 677 666     PIN BB :315C8696


Wisata Vulcano Tour atau yang dikenal dengan Lava Tour adalah wisata minat khusus yang dibuka pada bulan Desember 2010 yang meliputi beberapa desa di wilayah Kecamatan Cangkringan khususnya desa - desa yang terdampak langsung dari erupsi Gunung Merapi yang terjadi pada akhir bulan Oktober dan awal bulan November tahun 2010.

Pembukaan wisata tersebut dikarenakan banyaknya masyarakat yang berasal dari daerah Yogyakarta sendiri ataupun dari daerah luar Yogyakarta yang ingin melihat langsung betapa dahsyatnya erupsi gunung Merapi yang melanda wilayah Kecamatan       Cangkringan Kabupaten Sleman, ditambah lagi jatuhnya korban jiwa yang tidak sedikit.

Korban jiwa yang jatuh dari wilayah Umbulharjo meliputi 33 korban termasuk diantaranya tokoh yang sangat disegani dan dihormati di lereng Merapi yaitu Almarhum Mbah Maridjan. Kejadian yang terjadi pada tanggal 26 Oktober 2010 pada sekitar pukul 18.00 WIB tersebut tidak hanya merenggut dari juru kunci Gunung Merapi yang telah menjalankan tugas dengan penuh keikhlasan tersebut tetapi juga masyarakat dusun Kinahrejo yang merupakan dusun yang paling atas di wilayah desa Umbulharjo, banyak diantaranya adalah laki - laki yang merupakan kepala rumah tangga di dusun Kinahrejo tersebut. Akibat dari kejadian tersebut menyisakan duka dan lara bagi masyarakat setempat. Padahal sebelum kejadian yang sangat memilukan tersebut Almarhum Mbah Maridjan telah berpesan kepada warga masyarkat di Dusun Kinahrejo untuk segera turun dari dusun karena Gunung Merapi akan batuk batuk yang menurut beliau batuk yang tidak seperti biasanya, tetapi masyarakat terlanjur yakin bahwa gunung Merapi tidak akan pernah memberikan bencana kepada masyarakat di lereng selatan gunung Merapi, yang pada akhirnya banyaknya korban jiwa berjatuhan termasuk diantaranya masyarakat  setempat, relawan dan wartawan.
Kejadian kedua kalinya yang terjadi adalah pada tanggal 5 November tahun 2011 sekitar pukul 00.00 WIB, Merapi kembali mengeluarkan awan panas dan lahar panas yang sangat besar sehingga menghancurkan pemukiman yang pada kejadian pertama hanya terkena abu vulkanik saja. Kejadian tersebut juga meluluhlantakkan beberapa dusun di bawah Kinahrejo yang masih berada di wilayah Cangkringan yang juga mengakibatkan ratusan jiwa meninggal dunia. Lahar panas melewati Kali Gendol dan Kali Opak sejauh 14 kilometer sehingga kehancuran dari erupsi Merapi semakin meluas.
Seiring berkembangnya waktu wilayah Kinahrejo menjadi sangat ramai karena semakin banyaknya masyarakat yang ingin melihat secara langsung keadaan setelah erupsi Merapi yang melanda dan mereka ingin melihat bekas petilasan Alm. Mbah Maridjan yang berada di Kinahrejo. Hal tersebut dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar yang pada saat erupsi mengalami kelumpuhan ekonomi dengan membuka berbagai usaha di daerah Kinahrejo dan di dusun dusun dibawahnya, adapun usaha yang dilakukan masyarakat adalah usaha warung dan usaha transportasi. Usaha warung meliputi warung makanan khas, asesories, kenang-kenangan dsb. sedangkan Usaha transportasi meliputi Ojek wisata dan penyewaan Motor Trail yang  dapat mengakses ke Petilasan Alm. Mbah Maridjan, sedangkan usaha lainnya adalah usaha Jeep Wisata Vulcano Tour yang mengakses dusun - dusun yang berada di sekitar Kinahrejo seperti Dusun Kaliadem, Kali Gendol, Kali Opak, Cangkringan, Makam Massal dan Makam Alm. Mbah Maridjan yang berada di Dusun Srunen Desa Glagaharjo dengan jarak sekitar 20 km dari kampung Kinahrejo. Secara fisik jalur yang dilalui Jeep Wisata tersebut tidak memungkinkan dilalui dengan kendaraan standar karena melalui jalan berpasir dan berbatu. Jasa jasa tersebut dikelola oleh masyarakat setempat yang sampai saat ini sebagian besar masih menghuni Hunian Sementara di daerah dekat Merapi Golf Cangkringan.


Bagi anda yang penasaran silahkan mengisi liburan di wilayah Kinahrejo dengan keluarga, teman, kekasih maupun Instansi anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar